Home / 2024 Election

Sabtu, 13 Mei 2023 - 20:34 WIB

M. Hafrian Fajar Resmi Daftar ke KPU, ‘Jarwo’ Caleg Andalan Biak Muda Belitung

BelitongToday, Tanjungpandan – Muhammad Hafrian Fajar atau yang biasa disapa Bang Jarwo, resmi mendaftar ke KPU sebagai Calon Legislatif (Caleg) melalui Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Sabtu (13/5).

Pria yang sebelumnya merupakan Ketua DPD KNPI Kab. Belitung ini menjawab mengapa ia memilih PKB.

“Karena PKB berasaskan Agamis – Nasionalis. Serasa lengkap sebagai penyeimbang dalam hidup berbangsa dan bernegara jika agamis dan nasionalis dipadukan.

Ia melanjutkan, bahwa pihaknya siap berkompetisi secara sehat dan sampai nanti dilantik menjadi anggota DPRD Kab Belitung pada tahun 2024.

“Karena orientasi saya adalah melakukan penyegaran pemikiran ide dan gagasan dalam konsepsi membangun daerah dengan gaya anak muda. Karena sekarang adalah eranya anak muda, kreativitas ide saran anak muda selama ini sangat luar biasa. Dan itu saya peroleh saat menjadi Ketua KNPI Kab belitung,” ucap alumni Yogyakarta ini.

Calon Legislatif melalui Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhammad Hafrian Fajar menyerahkan berkas pendaftaran Bacaleg Pemilu 2024 kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) Belitung, Sabtu (13/5).

Jarwo menambahkan, bahwa banyak pemuda hebat di Belitung yang punya konsep dan pemikiran, namun tidak tersalurkan ke parlemen. Maka dengan niat dan tekad, pihaknya akan memperjuangkan untuk menjadi delegasi pemuda di parlemen pada tahun 2024.

Baca Juga  Gelar Doktor Manajemen Lulusan Terbaik UNTAR: Isyak Meirobie dan Visi Pembangunan untuk Belitung

Tagline yang ia bawa yaitu ‘Biak’ (anak) muda adalah hari ini dan masa depan.

Baca Juga  Pertumbuhan Ekonomi Belitung Sedang Tidak Baik-baik Saja, Berikut Rilis Resmi BPS Belitung

“Kenapa taglinenya demikian, karena energi terbesar ada pada diri anak muda. Ide kreatif inovatif selalu lahir dari pemikiran anak muda. Sehingga, anak muda memiliki tanggung jawab yang besar untuk membawa daerah mulai hari ini sampai ke masa depan,” lanjutnya.

Ia menuturkan, bahwa hal yang kurang baik perlu anak muda perbaiki, yang bengkok luruskan, yang kurang tambahkan, dan anak muda harus hadir membawa perubahan (Generasi Mujaddid).

“Jangan memikirkan masa lalu, silakan tatap masa depan, lalu berkonsentrasi pada apa yang kita jalani sekarang,” pungkasnya. (Ril)

Share :

Baca Juga

2024 Election

Berikut Jadwal, Tema, Panelis, dan Moderator Debat Publik Perdana Pilkada Belitung 2024

2024 Election

KPU Beltim Libatkan Puluhan Petugas Sortir dan Lipat Surat Suara

2024 Election

Terjunkan 125 Personel Kepolisian, Debat Publik Perdana Pilkada Belitung 2024 Berjalan Lancar
Gus Imin Capres 2024

2024 Election

Komunitas Nelayan dan Pemuda Tanjung Kelayang Deklarasi Gus Imin Capres 2024
Demokrat Belitung Nasi Tumpeng

2024 Election

Unik, Demokrat Belitung Bawa Nasi Tumpeng Serahkan Berkas Bacaleg Pemilu 2024, Ini Filosofinya

2024 Election

Bisa Berujung Pidana, Bawaslu Belitung Ingatkan Masyarakat Tidak Rusak APK Pemilu 2024

2024 Election

Sosialisasikan Pemilu 2024 ke Siswa SLB Negeri Tanjungpandan, Bawaslu Minta Laporkan Jika Ada Perlakuan Diskriminatif KPPS
DPC PBB Belitung

2024 Election

Akomodir Bacaleg Internal dan Eksternal Partai, DPC PBB Belitung Target Raih 4 Kursi di Pileg 2024