BelitongToday, Tanjungpandan – Tim SAR gabungan terus memaksimalkan pencarian pilot Helikopter NBO-105 / P-1103 Polri yang hilang kontak dan jatuh di perairan Manggar, Belitung Timur pada hari keempat pencarian.
Dalam konferensi pers yang berlangsung di posko SAR Helikopter NBO-105 Polri di kawasan pelabuhan ASDP Manggar, Rabu (23/11) sore, Ketua Pelaksana SAR Helikopter NBO-105 Polri, Kombes Pol Hendrawan mengatakan pihaknya terus berupaya mencari keberadaan pilot Helikopter NBO-105 Polri, AKP Arif Rahman Saleh.
“Kami belum menemukan keberadaan pilot AKP Arif Rahman,” jelasnya.
Saat ini daftar korban insiden kecelakaan Helikopter NBO-105 Polri yang belum ditemukan yakni pilot AKP Arif Rahman.
Sedangkan ketiga kru lainnya yakni Bripda Khoirul Anam, Briptu Mochamad Lasminto, dan Aipda Joko Mudo sudah berhasil ditemukan.
Bahkan dua diantaranya yakni jenazah Bripda Khoirul Anam dan Briptu Mochamad Lasminto sudah diterbangkan ke Jakarta dan diserahkan kepada pihak keluarga.
“Kalau jenazah Aipda Joko Mudo masih menunggu hasil autopsi baru diterbangkan ke Jakarta,” paparnya.
Ia pun menambahkan, tim SAR gabungan memiliki dua asumsi terhadap keberadaan pilot Helikopter NBO-105 AKP Arif Rahman diantaranya adalah masih berada di dalam badan pesawat dan telah terapung terbawa arus.
“Keberadaan pilot masih terikat safety belt atau sudah berhasil keluar mengapung, ini masih kami telusuri,” ungkapnya.
Ia menyebutkan, pencarian akan terus dimaksimalkan pada hari kelima, Kamis (1/12) besok.
Tim juga akan memperluas area dan radius pencarian menuju arah timur dan tenggara perairan Manggar.
“Besok pencarian dilanjutkan kembali untuk mencari satu jenazah atas nama AKP Arif Rahman Saleh,” jelasnya. (Nazriel)