Home / Belitong Economic and Business

Sabtu, 1 Juli 2023 - 22:26 WIB

Bupati Belitung: HJKT ke-185 Momentum Evaluasi Pembangunan

Bupati Belitung, Sahani Saleh ketika melakukan pemotongan tumpeng dalam rangka memperingati HJKT ke-185, Sabtu (1/7) pagi.

Bupati Belitung, Sahani Saleh ketika melakukan pemotongan tumpeng dalam rangka memperingati HJKT ke-185, Sabtu (1/7) pagi.

BelitongToday, Tanjungpandan – Bupati Belitung, Sahani Saleh mengatakan bahwa peringatan Hari Jadi Kota Tanjungpandan (HJKT) ke-185 adalah momentum evaluasi pembangunan.

Sanem berpendapat bahwa peringatan HJKT ke-185 tersebut juga momentum yang tepat untuk melakukan refleksi atas pembangunan yang telah pihaknya laksanakan selama ini.

“Kami berharap dalam HJKT ini apa yang selama ini telah tercapai menjadi momentum untuk melanjutkan pembangunan ke depannya,” ucap dia.

Ia mengatakan, adapun hal terpenting dalam pembangunan kota Tanjungpandan ke depannya adalah masyarakat harus dapat terlibat dalam pembangunan.

Baca Juga  Pemilu 2024 Berlangsung Kondusif, Pj Bupati Sebut Berkat Dukungan Wartawan

Ia menjelaskan, bahwa masyarakat juga harus peduli dengan situasi dan kondisi pembangunan yang ada saat ini.

“Jadi kami berharap masyarakat harus peduli dan terlibat dalam pembangunan. Harus menjadi subjek bukan hanya sebagai objek dalam pembangunan,” ujarnya.

Bupati menyayangkan kondisi saat ini di mana masyarakat masih tidak sejalan dengan semangat pembangunan. Pembangunan yang Pemda laksanakan harus sejalan dengan masyarakat.

Baca Juga  Klinik Sunrise Medika Hadir di Belitung, Buka Praktik Dokter Spesialis

Sebagai contoh, banyak masyarakat yang memanfaatkan kesibukan pemerintah dalam menyelenggarakan HJKT dan ASEAN Blue Economy Forum untuk menambang secara ilegal.

“Kita lagi sibuk-sibuknya tapi masyarakat malah menambang timah ilegal, misalnya di Juru Seberang di kawasan hutan produksi,” ungkapnya.

Oleh karena itu, ia mengharapkan agar masyarakat ke depannya dapat memiliki kesadaran dalam membangun daerah.

“Karena sejatinya pembangunan adalah oleh rakyat, dari rakyat, dan untuk rakyat,” ujarnya. (Ferdy)

Share :

Baca Juga

Ara Komara Sujana

Belitong Economic and Business

Perpanjangan HGU PT SWP Terbit, Kewajiban Plasma Masih Kurang Sembilan Persen
Makan malam Delegasi ASEAN Blue Economy

Belitong Economic and Business

Delegasi ASEAN Blue Economy Dijamu Makan Malam Bersama

Belitong Economic and Business

Stok Beras di Bulog Belitung Capai 1.307,9 Ton, Minyak Goreng 130 Ton

Belitong Economic and Business

Ini Adalah Batas Waktu Penyampaian SPT
ASEAN Delegates

Belitong Economic and Business

Some of ASEAN HLTF-EI Delegates Have Arrived in Belitung

Belitong Economic and Business

Enam DPD APKASINDO di Provinsi Bangka Belitung Resmi Dikukuhkan
Pasar Tani Belitung

Belitong Economic and Business

DKPP Belitung Gelar Pasar Tani, Harga Lebih Murah dan Terjangkau

Belitong Economic and Business

Tiga Jam Pimpin Rapat Evaluasi BUMD, Ini Saran Wabup Belitung