Home / Belitong Economic and Business

Minggu, 9 Juli 2023 - 16:24 WIB

Hore! Akhirnya Pemkab Beltim Bakal Aspal Jalan Selindang Desa Senyubuk

Bupati Belitung Timur, Burhanudin (kiri).

Bupati Belitung Timur, Burhanudin (kiri).

BelitongToday, Kelapa Kampit – Pemerintah Kabupaten Belitung Timur bakal mengaspal jalan Selindang, Desa Senyubuk, Kelapa Kampit.

Keputusan ini dipastikan setelah mendapat “lampu hijau” dari Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung terkait Izin Pinjam Pakai Kawasan Hutan (IPPKH). Hal ini guna peningkatan jalan di Dusun Selindang, Desa Senyubuk, Kecamatan Kelapa Kampit.

“Jalan Selindang di Desa Senyubuk yang menuju ke arah pantai saat ini sudah mendapatkan izin dari pemerintah tentang IPPKH. Dokumen resminya sudah kami terima tanggal 6 Juli kemarin dari Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Babel,” kata Bupati Beltim, Burhanudin, Jumโ€™at, (8/7) kemarin.

Burhanudin mengatakan, dengan diterimanya IPPKH ini Pemkab Beltim akan segera menindaklanjuti peningkatan jalan tersebut pada tahun 2023. Tindaklanjut akan berlangsung dengan dua tahapan, yaitu melalui APBD Perubahan dan APBD Induk 2024.

Baca Juga  Antisipasi Kelangkaan, Ahok Minta Pertamina Rombak Penyaluran Elpiji Subsidi di Belitung, Ancam Cabut Izin Agen Nakal

“Dengan adanya IPPKH ini, maka Pemkab Beltim akan menindaklanjuti dengan meningkatkan jalan tersebut untuk pengaspalan. Insyaallah di tahun 2023 kita akan melakukan pengaspalan dengan dua tahapan. Di APBD Perubahan kita lakukan dan di APBD Induk kita alokasikan kembali,” ucapnya.

Ia menambahkan, peningkatan Jalan Selindang sudah menjadi usulan masyarakat sejak lama. Pengaspalan jalan Selindang juga merupakan usulan masyarakat yang sudah masyarakat harapkan beberapa tahun lalu.

Oleh karena itu, Bupati Beltim menjelaskan ada tahapan-tahapan yang harus Pemkab Beltim selesaikan sesuai dengan peraturan. Di mana, ini menjadikan peningkatan jalan di kawasan hutan membutuhkan waktu yang cukup panjang.

Proses Panjang

“Mungkin masyarakat Kelapa Kampit beranggapan bahwa Jalan Selindang itu tidak saya penuhi ketika saya menjabat wabup pada waktu itu. Karena masyarakat tidak mendapatkan informasi seutuhnya terhadap izin pembangunan jalan. Padahal, ini kita urus cukup panjang dan baru-baru inilah kita bisa mendapatkan rekomendasi atas IPPKH untuk peningkatan jalan tersebut,” ungkapnya.

Baca Juga  BPS Belitung: Tanjungpandan alam deflasi 1,01 persen di Januari 2025

Lebih lanjut, Burhanuddin berharap dengan adanya peningkatan jalan tersebut dapat mempermudah transportasi. Jalan ini nelayan Kelapa Kampit perlukan untuk menuju ke Laut Selindang sebagai pusat perkembangan ekonomi di sektor perikanan.

Selain peningkatan Jalan Selindang yang masuk dalam kawasan hutan. Ia mengatakan, Pemkab Beltim sedang menunggu proses IPPKH untuk peningkatan Jalan Mudong.

“Mudong juga sudah kami proses, rekomendasi dari pemprov sudah ada tinggal dari pemerintah pusat karena itu lebih dari lima hektar. Bila ada yang masuk dalam kawasan HTI (Hutan Tanam Industri), maka pemkab bisa melakukan kerjasama dengan HTI. Tentunya jika itu masuk dalam kawasan rencana kerja HTI,” pungkasnya. (Mario)

Share :

Baca Juga

Kondisi Kelistrikan di Belitung

Belitong Economic and Business

Kondisi Kelistrikan di Belitung Surplus, Ini Jumlah Beban Puncak Listrik di Belitung

Belitong Economic and Business

Lakukan Terobosan, PPN Tanjungpandan Sosialisasi PNBP Pascaproduksi

Belitong Economic and Business

Alfamart Hadir di Tanjungpandan, Wabup Minta Fasilitasi Pemasaran Produk UMKM Belitung

Belitong Economic and Business

Belitung Expo 2024 Berlangsung Meriah, Ratusan Pelaku UMKM Turut Meramaikan, Ayo Datang!

Belitong Economic and Business

Walau Sempat Memanas, Pengusaha-Sopir Akhirnya Setujui Kenaikan Tarif Angkutan Pelabuhan

Belitong Economic and Business

Budidaya Udang Vaname di Belitung Mulai Dilirik Warga, Miliki Potensi Ekonomi yang Cukup Menjanjikan
DPMPTSPP Belitung

Belitong Economic and Business

Tingkatkan Nilai Investasi di 2023, Ini Strategi DPMPTSPP Belitung

Belitong Economic and Business

Kesan Bupati Belitung Djoni Alamsyah Saat Naik Kapal Cepat Express Bahari 3 E