BelitongToday, Muntok – Klasemen sementara perolehan medali Porprov VI Babel 2023 yang berlangsung di Bangka Barat baru saja diperbaharui.
Berdasarkan data dari laman www.porprov.bangkabaratkab.go.di menunjukkan kontingen Bangka Tengah kokoh di puncak klasemen.
Bateng berhasil meraih sebanyak 130 medali. Jumlah tersebut terdiri dari 59 medali emas, 37 medali perak, dan 34 medali perunggu.
Sedangkan di posisi kedua sementara ditempati oleh Kabupaten Bangka dengan sebanyak 115 medali. Jumlah tersebut terdiri dari 47 medali emas, 36 medali perak, dan 32 medali perunggu.
Sementara, di posisi ketiga ada kontingen Bangka Barat selaku tuan rumah dengan memperoleh sebanyak 98 medali. Adapun medali tersebut terdiri dari 39 medali emas, 19 medali perak, dan 40 medali perunggu.
Kota Pangkalpinang menempel ketat Bangka Barat di posisi ke empat dengan total 138 medali. Pangkalpinang berhasil mengumpulkan 31 emas, 47 perak, dan 60 perunggu. Di bawahnya, ada Belitung Timur yang berada di posisi ke lima. Kontingen pimpinan Khairil Anwar mengumpulkan 23 emas, 33 perak, dan 48 perunggu, dengan total 104 medali.
Bangka Selatan masih di posisi enam, unggul satu medali emas dari Belitung di posisi bawahnya. Bangka Selatan sampai saat ini meraih 9 emas, 21 perak, dan 25 perunggu dengan total 55 medali.
Sedangkan Belitung masih berada di posisi tujuh atau dasar klasemen dengan hanya memperoleh sebanyak 78 medali. Jumlah tersebut terdiri dari delapan medali emas, 25 medali perunggu, dan 45 medali perunggu. (Adoy)