Home / Belitong Sport

Kamis, 24 November 2022 - 20:19 WIB

Promosikan Potensi Geosite, Dispora Gelar Belitung Geopark Trail Run 2022

Sektretaris Dinas Pemuda dan Olahraga Belitung, Achmad Ridwan

Sektretaris Dinas Pemuda dan Olahraga Belitung, Achmad Ridwan

BelitongToday, Tanjungpandan – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten Belitung memastikan siap menggelar Belitung Geopark Trail Run Tahun 2022.

Event lari itu akan digelar pada Minggu (27/11) mendatang di kawasan Pantai Museum Maritim Sijuk hingga pantai Siantu Sijuk, dan kembali lagi ke Pantai Museum Maritim Sijuk.

Sekretaris Dispora Belitung Achmad Ridwan seizin kepala Dispora Belitung Junaidi mengatakan, persiapan event Belitung Geopark Run sudah mencapai 90 persen dan pendaftaran sudah resmi ditutup oleh pihak panitia.

Baca Juga  Maraknya Kecanduan Judi Online di Kalangan Remaja

“Peserta sudah ada 400 orang, dan pendaftaran sudah ditutup, tinggal pelaksanaan pada minggu ini,” katanya kepada BelitongToday, Kamis (24/11).

Menurutnya, Belitung Geopark Trail Run dibagi dalam beberapa kategori yakni lima kilometer, 10 kilometer, dan 21 kilometer.

Belitung Geopark Trail Run 2022 bertujuan untuk mempromosikan geosite-geosite yang ada di Kecamatan Sijuk, Belitung kepada masyarakat Indonesia dan internasional.

Baca Juga  Ini Manfaat Brokoli untuk Lawan Sembelit, Cegah Kanker, dan Jaga Kesehatan Tubuh

“Untuk mendukung sport tourism, maka agenda ini harus segera kita dukung,” bebernya.

Ia menyebutkan, pada event kali ini mereka menggandeng komunitas pelari nasional. Sedangkan total hadiah yang diperebutkan mencapai Rp 163 juta.

“Jadi untuk pemenang mulai juara satu hingga harapan tiga, baik putra dan putri, untuk kategori lima kilometer, 10 kilometer, dan 21 kilometer,” jelasnya (Adoy).

TONTON di Channel Youtube BELITONG TODAY
KLIK LINKNYA: https://youtu.be/UXOShDVp1vc

Share :

Baca Juga

Bupati Cup

Belitong Sport

Pertandingan Sepak Bola Piala Bupati Belitung Cup 2023 Masuki Babak Semifinal, Berikut Jadwal Pertandingannya
Berenang

Belitong History

Jenis Orang Kuno Ini adalah yang Pertama Berenang

Belitong Sport

Kabupaten Belitung Timur Jadi Tuan Rumah Kejurprov Drumband Senior Tingkat Babel

Belitong Sport

Apa Itu ISSITA dan Siapakah Sosok Ketua ISSITA Babel? Yuk Kenalan!

Belitong Sport

52 Orang Peserta Ikuti Babel Youth Aquatlhon
ISSI Belitung

Belitong Sport

ISSI Belitung Sumbang Medali Emas Perdana untuk Belitung di Ajang Porprov Bangka Barat
Porprov Belitung Timur

Belitong Sport

Lepas Keberangkatan Kontingen Atlet Porprov Belitung Timur, Khairil Anwar Target Beltim Masuk Empat Besar
Medali Emas

Belitong Sport

Porprov Babel 2023, Beltim Panen Medali Emas dari Cabor Atletik