BelitongToday, Manggar – Kabupaten Belitung Timur (Beltim) mengirimkan dua orang pemuda untuk mengikuti seleksi Pertukaran Pemuda Antar Provinsi (PPAP) Tahun 2023 Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
Dua orang pemuda dan pemudi Beltim yang mengikuti ajang PPAP 2023 tersebut ialah Hengky Fitro Dinata dan Syakira Amalia Isyaroh. Kegiatan Seleksi berlangsung pada 8-11 Mei 2023 yang bertempat di Bangka City Hotel, Pangkal Pinang.
Ketua Purna Prakarya Muda Indonesia (PPMI) cabang Belitung Timur, Gunawan mengatakan peserta seleksi dari Beltim akan bersaing dengan 12 peserta lainnya yang berasal dari seluruh kabupaten/kota yang ada di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
“Bagi peserta yang lolos seleksi di tingkat provinsi, ia akan mengkuti kegiatan pertukaran pemuda antar provinsi selama satu bulan. Kegiatan berlokasi sesuai dengan yang panitia tentukan,” kata Gunawan, Rabu (11/5).
Lebih lanjut, Gunawan berharap dengan adanya kegiatan itu dapat membuat pemuda pemudi di Belitung Timur aktif berkreasi. Serta, berinovasi sehingga dapat berkontribusi untuk daerah.
“Dengan adanya kegiatan seperti ini, kami mengharapkan dapat memicu pemuda dan pemudi lainnya untuk melakukan kegiatan positif. Sehingga, dapat meminimalisir efek negatif di kalangan usia muda khusunya di Belitung Timur,” harapnya.
Sebelum mengikuti kegiatan tingkat provinsi tersebut, Hengky dan Syakira telah melewati seleksi tingkat kabupaten. Seleksi tersebut oleh Purna Prakarya Muda Indonesia (PPMI) cabang Beltim di bawah Dispora Beltim pada tanggal 2 Mei 2023 lalu. (Mario)