BelitongToday, Jakarta – Pameran teknologi Consumer Electronics Show (CES) tahunan sering digunakan oleh banyak perusahaan untuk memamerkan inovasi, produk, atau teknologi terbaru yang telah mereka hasilkan.
Selain teknologi terkini, ajang CES juga dimanfaatkan oleh beberapa perusahaan untuk memperkenalkan beberapa produk teknologi yang bisa dibilang aneh dan nyentrik.
Misalnya, pada ajang CES 2023 yang digelar di Las Vegas, Amerika Serikat (AS) pekan ini, perusahaan Jepang, Yukai Engineering, memperagakan bantal empuk yang diklaim mampu “bernafas”.
Disebut demikian karena bantal pintar yang diberi nama Fufuly ini dapat mengirimkan getaran atau suara halus yang dapat membantu menenangkan penggunanya. Lalu, gelombang suara atau getaran yang dikirim oleh Fufuly dikatakan mirip dengan nafas seseorang.
Jadi bagaimana cara kerja bantal dengan pola seperti gelembung putih?
CEO Yukai Engineering, Shunsuke Aoki mengatakan mekanisme kerja Fufuly diadaptasi dari studi yang dilakukan para ilmuwan dari University of Tokyo, Jepang.
Penelitian menunjukkan bahwa kekuatan ritme, suara, atau getaran yang dihasilkan oleh nafas seseorang atau benda serupa lainnya dapat menenangkan pikiran pengguna saat merasakan atau mendengarnya.
Teori dari penelitian ini dapat digambarkan dengan istilah pengguna memegang kucing yang sedang tidur, dimana dengkuran kucing seharusnya dapat menenangkan pengguna lebih dari sebelumnya. (Mg2)