Home / 2024 Election

Kamis, 11 Mei 2023 - 18:42 WIB

PDI Perjuangan Menjadi Pendaftar Pertama Pemilu 2024 di KPU Belitung Timur, Target 8 Kursi DPRD

Ketua DPC PDIP Beltim, Fezzi Uktolseja saat mendaftar di KPU Beltim, Kamis (11/5)

Ketua DPC PDIP Beltim, Fezzi Uktolseja saat mendaftar di KPU Beltim, Kamis (11/5)

BelitongToday, Manggar – PDI Perjuangan menjadi partai politik pertama yang mendaftarkan 25 nama bacalegnya untuk pemilu legislatif 2024 ke KPU Beltim.

Rombongan pengurus dan Bacaleg PDI Perjuangan Beltim menyerahkan berkas kepada KPU pada hari Kamis (11/5) pukul 10:00 WiB

Ketua DPC PDIP Belitung Timur, Fezzi Uktolseja mengatakan, partainya membawa 25 nama bakal calon legislatif yang terbagi ke dalam tiga dapil.

“Sesuai arahan DPP, PDI Perjuangan Beltim mendaftarkan 25 bacaleg kami hari ini. Pendaftaran juga dilakukan serentak di seluruh Indonesia dan Alhamdulillah diterima dengan baik oleh KPU Belitung Timur,” kata Fezzi Uktolseja.

Baca Juga  Pertajam Fungsi Pengawasan, Bawaslu Belitung Bakal Rekrut 547 Pengawas TPS Pemilu 2024

Lebih lanjut, Fezzi mengatakan bahwa pihaknya sudah melengkapi segala persyaratan yang ada.

Dan tidak mengalami kendala saat pendaftaran karena semua datanya sudah tersistem dan terintegrasi dengan KPU pusat.

“Untuk target kursi DPRD Beltim pada Pemilu 2024, PDIP pusat menargetkan kami mendapatkan 8 kursi. Artinya mengalami peningkatan sebanyak 100 persen dari kursi saat ini,” tuturnya.

Sementara itu, Ketua Divisi Teknis Penyelenggara KPU Beltim, Yuli Restuwardi menyebut semua berkas pencalonan bacaleg dari DPC PDIP Belitung Timur sudah ia terima pada siang ini.

KPU Beltim juga sudah melakukan pengecekan dokumen fisik dan digital dalam pencalonan partai tersebut.

Baca Juga  Komunitas Nelayan dan Pemuda Tanjung Kelayang Deklarasi Gus Imin Capres 2024

“Dokumen fisik yaitu berupa berkas pengajuan dari DPC dan berkas daftar calon legislatif per dapil dari DPC. Serta, surat persetujuan dari DPP Pusat yang ditandatangani oleh Ketua Umum dan Sekretarisnya,” ungkapnya.

Sedangkan untuk dokumen digital yaitu berupa berkas pribadi tiap bacaleg yang sudah di-upload di sistem informasi pencalonan.

Kemudian setelah pendaftaran tersebut, KPU Beltim akan melakukan tahap verifikasi berkas yang akan berlangsung setelah tahapan pendaftaran calon.

“Setelah ini kami akan langsung melakukan verifikasi berkas,” tutupnya. (Mario)

Share :

Baca Juga

2024 Election

Kompak! Forkopimda Belitung Kendarai Motor Tinjau Pelaksanaan Pilkada 2024

2024 Election

Jelang Masa Tenang dan Pemungutan Suara, Bawaslu Beltim Gelar Konsolidasi Pengawas Pemilu

2024 Election

Mikron Antariksa Pimpin Pelepasan Logistik Pilkada 2024 di Belitung

2024 Election

Ribuan Masyarakat Belitung Ikuti Jalan Santai KPU Belitung, Sarana Sosialisasi Pilkada 2024

2024 Election

Jumlah Pendaftar Pengawas TPS Pemilu 2024 Terpenuhi, Bawaslu Belitung Bakal Gelar Tes Wawancara

2024 Election

Cegah Mitigasi Pelanggaran Pilkada 2024, Sentra Gakkumdu Belitung Gelar Rakor

2024 Election

Real Count Sementara Pileg 2024 Belitung, Petahana Kokoh Dulang Suara

2024 Election

Ketua Bawaslu Belitung Tekankan Netralitas dan Peran Media dalam Pilkada 2024