BelitongToday, Bangka Barat – Tim Basket Putra Porprov Kabupaten Belitung harus mengakui keunggulan tim Pangkalpinang 48-56. Ini terjadi pada game pertama Pekan Olahraga Provinsi Bangka Belitung (Porprov) ke VI di Bangka Barat, Rabu (23/8).
Tim asuhan Suyono sempat mengimbangi pada menit-menit awal. Bahkan, Basket Porprov Belitung sempat memimpin tipis pada quarter pertama dan kedua. Namun, banyaknya melakukan turnover dan foul out membuat quarter ketiga dan keempat harus lepas.
Ketua Perbasi Belitung, M. Fariz Wardhana kepada BelitongToday mengatakan, sebenarnya kualitas tim basket putra Porprov Belitung tidak kalah, namun justru banyaknya kesalahan sendiri yang membuat mereka harus menerima kekalahan.
โBanyaknya turnover (kesalahan yang membuat lawan mengambil bola) membuat Pangkalpinang bisa memanfaatkannya,โ ujarnya, Kamis (24/8).
Selain itu, atlet basket Belitung juga masih terlihat demam panggung dengan melakukan foul (kesalahan) yang tidak perlu.
โBahkan sampai tiga pemain Belitung terkena foul out,โ katanya.
Pada game berikutnya, tim Porprov Belitung akan menghadapi tim kuat yaitu Kabupaten Bangka. Ia berharap mental anak-anak segera bangkit dan mampu mengimbangi Bangka.
Sementara itu, tim basket putri juga mengalami kekalahan yang menyakitkan. Tim Putri Porprov Belitung harus kalah dari tim unggulan Kabupaten Bangka dengan skor telak 19-69. Kekalahan ini menjadi pelajaran bagi anak asuh Jamie Ronald tersebut dalam menghadapi game berikutnya. (tim)