BelitongToday, Badau – Jajaran Forkopimda Kabupaten Belitung melaksanakan kegiatan menanam jagung demi mewujudkan ketahanan pangan.
Kegiatan penanaman jagung tersebut berlangsung di sebuah lahan pertanian di Desa Badau, Kecamatan Badau, Belitung, Selasa 21 Januari 2025.
Pj Bupati Belitung, Mikron Antariksa mengapresiasi kegiatan penanaman pohon ini yang digagas oleh Polres Belitung.
Mikron menjelaskan, kegiatan penanaman jagung ini merupakan tindak lanjut arahan Presiden Prabowo untuk mendukung swasembada pangan.
“Tidak hanya swasembada padi namun juga swasembada jagung,” imbuhnya.
Menurutnya kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan produksi pangan dalam rangka mendukung ketahanan pangan nasional.
“Kita sangat berharap program ini bisa memberikan dampak positif yang signifikan untuk meningkatkan kemajuan daerah,” ungkapnya. (Nazriel)