BelitongToday, Tanjungpandan – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Belitung, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, berhasil menyerap ratusan aspirasi masyarakat saat dalam kegiatan reses.
Reses tersebut berlangsung selama dua hari mulai Sabtu (8/4) dan Senin (10/4). Para anggota DPRD Belitung melaksanakan reses di daerah pemilihannya masing-masing.
Ketua DPRD Belitung, Ansori menjelaskan, hasil reses tersebut pihaknya laporkan dalam rapat paripurna yang berlangsung Rabu (12/4) pagi.
Menurutnya dalam laporan reses anggota DPRD Belitung tersebut terdapat ratusan aspirasi dan masukan yang ditampung.
“Totalnya ada cukup banyak ratusan karena untuk satu orang anggota DPRD Belitung saja ada 15 saran dan masukan. Sehingga, total seluruhnya bisa ratusan,” paparnya.
Ansori mengatakan, masukan yang berhasil anggota dewan serap tersebut cukup beragam mulai dari insfratruktur, pemulihan ekonomi, dan pembinaan masyarakat.
“Usulan yang banyak masuk adalah menyangkut pemulihan ekonomi masyarakat selepas pandemi Covid-19. Ini artinya masyarakat membutuhkan stimulus ekonomi,” ungkapnya.
Ia menjelaskan, hasil reses tersebut akan pihaknya sampaikan ke Bupati Belitung melalui Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda).
“Oleh karena itu, hasil reses ini akan menjadi pokok-pokok pemikiran DPRD Belitung untuk kami perjuangkan untuk realisasikan nanti,” katanya.
Masa reses adalah waktu anggota DPRD melakukan kunjungan ke konstituen atau Daerah pemilihan (Dapil) untuk menjalankan tugas-tugasnya sebagai wakil rakyat. Itu berarti reses berlangsung dalam kerangka anggota DPRD menjalankan tugasnya dalam hal legislasi, penganggaran, dan pengawasan. (Ferdy/Nazriel)