BelitongToday, Jakarta – Apakah Anda tahu cara melacak lokasi ponsel? Buat yang belum tahu, ternyata ada langkah sederhana yang bisa dilakukan.
Bagaimanapun, mencoba memata-matai orang dengan menentukan lokasinya adalah sedikit pelanggaran privasi. Namun, sepertinya itu harus dilakukan untuk orang yang kita sayangi.
Demi dirinya sendiri, untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak menyenangkan. Dengan cara ini, kerabat terdekat dapat segera pergi ke tempat kejadian jika benar-benar terjadi hal yang tidak diinginkan atau membutuhkan bantuan.
Namun pertanyaan besarnya adalah bagaimana cara melacak lokasi ponsel seseorang? Tenang, kami akan beri tahu caranya.
Melacak Lokasi HP Lewat Gmail
Salah satu cara untuk memastikan lokasi seseorang adalah dengan menggunakan alamat email mereka. Namun, pastikan Anda mengetahui alamat dan kata sandinya.
- Masuk ke akun Gmail menggunakan laptop atau komputer pribadi (PC).
- Klik ikon sembilan titik di pojok kanan atas antara foto profil dan images.
- Pilih menu Account
- Pada bagian “Your Device”, klik “Find a Lost Device”.
- Kemudian Google Maps akan menunjukkan lokasi ponsel milik orang tersebut
Melacak Lokasi Lewat Google Maps
- Buka aplikasi Google Maps
- Masuk ke Setting dengan mengklik foto profil di kanan atas
- Pilih Location Sharing
- Kemudian tentukan berapa lama kalian ingin membagikan Real Time Location.
- Pilih ingin membagikan ke email atau whatsapp
- Pada langkah selanjutnya, lokasi dapat diamati
Melacak Lokasi Lewat Whatsapp (WA)
- Masuk ke aplikasi WA
- Pilih kontak yang ingin dibagikan lokasinya
- Jika ingin mengetahui lokasi lawan bicara, minta lawan bicara tersebut untuk dikirim melalui fitur Attach
- Klik logonya di kolom chat. Pilih location
- Klik Share Live Location. Tentukan ingin berbagi berapa lama. Untuk durasinya mulai dari 15 menit, 1 jam, dan 8 jam.
- Langkah terakhir, kirim
Melacak Lokasi Lewat Aplikasi
- Buka aplikasi Find My Device.
- Masuk dengan akun Gmail yang digunakan pada perangkat yang lokasinya ingin lacak.
- Kemudian aplikasi ini akan secara otomatis menampilkan lokasi saat ini. (Mg2)