BelitongToday, Tanjungpandan – Kelenteng Hok Tek Che Tanjungpandan, Kabupaten Belitung, meniadakan barongsai dan pesta kembang api pada Tahun Baru Imlek 2574.
Pantauan BelitongToday di Kelenteng Hok Tek Che, Sabtu (21/1) malam suasana malam Imlek di Kelenteng Hok Tek Che terpantau lengang.
Satu persatu warga keturunan Tionghoa melakukan kegiatan persembahyangan di altar kelenteng yang dibangun pada tahun 1868 Masehi tersebut.
“Pertunjukan barongsai dan kembang api tidak kami selenggarakan karena situasi masih di tengah pandemi Covid-19,” kata salah satu pengurus Kelenteng Hok Tek Che, Akok.
Ia menuturkan, pengurus kelenteng sepakat pada tahun ini meniadakan kegiatan seni pertunjukan barongsai dan pesta kembang api dalam menyambut Tahun Baru Imlek.
“Tahun ini menjadi tahun keempat kami meniadakan pertunjukan barongsai dan kembang api mungkin tahun depan jika Covid-19 sudah tidak ada kami akan selenggarakan,” terangnya.
Kendati demikian, lanjut Akok, dengan tidak adanya pertunjukan barongsai dan kembang api tidak mengurangi kemeriahan malam tahun baru Imlek.
“Kegiatan persembahyangan berlangsung khidmat dengan tetap mematuhi protokol kesehatan masing-masing,” paparnya.
Ia berharap, Tahun Baru Imlek ini membawa keberkahan dan keberuntungan.
“Semoga tahun yang baru ini membawa keberkahan dan keberuntungan bagi kita semua,” harapnya. (Nazriel)