Home / Belitong Humanities

Sabtu, 14 Januari 2023 - 11:54 WIB

Masih Ingat Film Laskar Pelangi? Ini Nasib Pemerannya Sekarang

sumber: tribunnewswiki.com

sumber: tribunnewswiki.com

BelitongToday, Jakarta – Masih ingatkah anda dengan film Laskar Pelangi yang bercerita tentang anak Belitong di provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel)?

Film Laskar Pelangi yang disutradarai oleh Riri Riza sangat digemari masyarakat pada saat itu. Bahkan, film yang dirilis tahun 2008 tersebut mampu memecahkan rekor.

Laskar Pelangi adalah film Indonesia terlaris sepanjang masa dengan 4,6 juta penonton. Rekor tersebut berhasil dipertahankan selama 8 tahun.

Berawal dari karya Andrea Hirata dengan novel berjudul Laskar Pelangi, Pulau Belitong berhasil dimuliakan. Baik dari budaya hingga pariwisata selain sumber daya alamnya berupa timah.

Namun bagaimana nasib para pemeran cilik Laskar Pelangi saat ini? apa kabarnya mereka?

  1. Zulfani Pasha
    Dalam film ini, Zulfani memerankan tokoh Ikal. Ikal digambarkan sebagai anak yang bercita-cita tinggi namun berasal dari keluarga miskin. Setelah lulus dari Institut Kesenian Jakarta pada tahun 2019,
    putra asli Belitung ini kemudian ditugaskan oleh sutradara Joko Anwar sebagai asisten sutradara kedua untuk film Gundala. Belakangan, ia juga membintangi film Negeri 5 Menara.
  1. Levina Xu
    Di film Laskar Pelangi, Levina berperan sebagai Aling, cinta monyet Ikal.
    Setelah lulus S1, Levina menjadi pengusaha sukses sebagai pemilik toko online.
  1. Dewi Ratu Ayu Safitri
    Sahara adalah satu-satunya murid perempuan di SD Muhammadiyah Gantong dalam film Laskar Pelangi. Dia memiliki kepribadian yang keras kepala. Karakter Sahara diperankan oleh Dewi Ratu Ayu Safitri. Ia disebut kuliah di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta jurusan Sosiologi untuk studi Sarjana.
  1. Ferdian
    Ferdian berperan sebagai Lintang, kakak tertua dalam keluarganya yang memiliki kecerdasan luar biasa dan hidup jauh di pedalaman. Pada 2017, Ferdian lulus dari Universitas Pasundan Bandung dengan jurusan Hubungan Internasional dan kembali ke Belitong untuk mengabdi di sana.
  1. Febriansyah
    Borek adalah salah satu karakter dalam Laskar Pelangi yang terobsesi menjadi pria berotot. Borek diperankan oleh seorang anak laki-laki asal Belitung bernama Febriansyah. Febriansyah saat ini tinggal di Belitung. Pada 2016, ia memperoleh gelar sarjana di bidang sistem komputer.
  1. Ferrys Yamarno
    Ferrys memainkan Mahar yang ceria dan humoris. Mahar identik dengan radio kecil yang selalu dibawanya saat mendengarkan lagu melayu Bunga Seroja. Namun sayang, ia meninggal dunia pada tahun 2015. Sebelumnya ia kuliah di IKJ Jurusan Film dan Televisi. Pada tahun 2011, ia mengalami kecelakaan yang menyebabkan kesehatannya memburuk dan ditemukan tewas di asrama sekolah karena sakit kepala akut.
  1. Yogi Nugraha
    Di Laskar Pelangi, Yogi berperan sebagai ketua kelas Kucai. Yogi kini tumbuh dengan rambut panjang dan masih tinggal di Belitung.
  1. Suharyadi Syahramadhan
    Trapani adalah seorang siswa yang selalu ditemani oleh ibunya ketika pergi ke sekolah. Trapani diperankan oleh Suharyadi Syahramadhan. Dia belajar di Universitas Gunadarma dan sangat menyukai mendaki gunung. (Mg2)
Baca Juga  Dalam Rangka Hari Pahlawan 10 November, Sejumlah Veteran Mendapatkan Penghargaan
https://youtu.be/HknPR4dDkBU

Share :

Baca Juga

Belitong Humanities

Gemakan Syiar Islam, Pemkab Belitung Bakal Gelar Takbir Keliling Idul Fitri 1445 Hijriah

Belitong Humanities

Program Makanan Gizi Gratis Sudah Dimulai di Damar Belitung Timur

Belitong Humanities

Perwakilan PBB Terkesan dengan Jamuan Makan Bedulang di Belitung
hut ri

Belitong Humanities

Sambut HUT RI Ke-78, Dandim 0414/Belitung Ajak Masyarakat Kibarkan Bendera Merah Putih selama Agustus

Belitong Humanities

Peringati HUT Ke-21 Kabupaten Belitung Timur, Burhanudin Ajak Masyarakat Bersatu Dukung Pembangunan Daerah
Pakuda Belitung

Belitong Humanities

Pakuda Belitung Gelar Peringatan Isra Mi’raj 1444 Hijriah

Belitong Humanities

Libur Akhir Tahun, Disdikbud Belitung Imbau Siswa Lakukan Kegiatan Positif
Pawai Takbir Keliling Belitung

Belitong Humanities

Belitung Kembali Gelar Pawai Takbir Keliling Idul Fitri 1444 Hijriah, Ini Rutenya