Home / Belitong Humanities

Rabu, 28 Desember 2022 - 22:59 WIB

Tidak Ada Cuti Bersama Akhir Tahun, ASN Diminta Manfaatkan Libur Kumpul Bersama Keluarga

Sekretaris Daerah Kabupaten Belitung, MZ Hendra Caya.

Sekretaris Daerah Kabupaten Belitung, MZ Hendra Caya.

BelitongToday, Tanjungpandan – Sekretaris Daerah Kabupaten Belitung MZ Hendra Caya menyebutkan tidak ada pelaksanaan cuti bersama bagi Aparatur Sipil Negara (ASN) jelang tahun baru 2023.

Sebab pada hari Jumat (30/12) terakhir kerja di tahun 2022 dan Senin (02/01) mulai masuk kerja pertama di tahun 2023.

“Hari Sabtu (31/12) kita ada syukuran 4 tahun pak Sanem dan Pak Isyak, jadi hanya hari Minggu (01/01) liburnya jadi manfaatkan hari itu,” katanya.

Baca Juga  Gaya Hidup Sehat Dorong Peningkatan Kualitas Hidup Sehat

Hendra mengimbau agar Aparatur Sipil Negara (ASN) memanfaatkan libur tahun baru 2023 untuk istirahat dan berkumpul keluarga.

Selain itu, lanjut dia, saat ini cuaca esktrim juga terjadi di Belitung sehingga dalam merayakan malam pergantian tahun diimbau agar kumpul dengan keluarga di rumah.

Dia menyebutkan, apalagi bagi yang hobi mancing agar menunda dulu hobinya hingga cuaca bersahabat.

Baca Juga  Waspada! Jangan Mau Dinikahi Siri oleh Oknum Pejabat, Ini Dampak Negatifnya

“Ini di darat juga begini anginnya, apalagi di laut, jadi agar ASN bisa memanfaatkan Sabtu dan Minggu itu sebaik-baiknya dan meriahkan pergantian tahun dengan sederhana,” tandasnya.

Ia mengingatkan, agar ASN disiplin masuk kerja hari pertama pada awal tahun 2023 nanti.

“Akan ada pemeriksaan juga nanti terhadap kehadiran ASN,” jelasnya. (Adoy)

Tayangan bisa dilihat di youtube BelitongToday. Klik Link berikut: https://youtu.be/zS62JLn0SgI

Share :

Baca Juga

Belitong Humanities

Kunker Perdana ke Belitung, Pj Gubernur Babel Bersilaturahmi dengan Tokoh Masyarakat
Khatib salat Idul Adha 1444 Hijriah di Masjid As Sajadah Desa Buluhtumbang Tanjungpandan

Belitong Humanities

Khatib Salat Idul Adha Ajak Umat Muslim Aktualisasikan Kepribadian Nabi Ibrahim
Pleno III

Belitong Humanities

Pleno III HMI BABEL Raya, Serukan Semangat Persatuan Untuk Pemerataan Pembangunan

Belitong Humanities

Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah, Bupati Beltim Gelar Open House
Tim

Belitong Humanities

Selesaikan Konflik Foresta Lestari Dwikarya, Pj Gubernur Babel Bentuk Tim Terpadu
PPPK

Belitong Humanities

Belitung Timur Pastikan Rekrutmen PPPK Bebas KKN, Burhanudin: Silahkan Lapor Jika Menemukan
Dai Zakat

Belitong Humanities

Tingkatkan Kesadaran Masyarakat Berzakat, Baznas Belitung Bina 55 Dai Zakat
Melati

Belitong Humanities

Melati Erzaldi Tutup Lomba Tingkat IV Regu Pramuka Penggalang Kwarda Bangka Belitung Tahun 2023