BelitongToday, Tanjungpandan – Pemerintah Kabupaten Belitung melalui Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu dan Perindustrian Belitung siap mewujudkan Belitung menjadi kota ramah investasi.
“Kami siap menjadikan Belitung menjadi kota yang ramah investasi,” kata Kepala DPMPTSPP Kabupaten Belitung, Nurman Sunanda.
Ia menjelaskan, menjadi kota yang ramah investasi akan sangat penting untuk menarik investor datang dan menanamkan modalnya.
“Setiap investasi yang masuk ke daerah akan kami buat menjadi lebih nyaman dan aman,” paparnya.
Ia mengatakan, pihaknya siap memfasilitasi para investor untuk masuk dan berinvestasi di Belitung.
“Setiap ada yang mau berusaha di Kabupaten Belitung kita upayakan menjadi lebih nyaman. Dari segi aturan dan ketentuan kita tidak menghambat,” terangnya.
Lebih lanjut, Nurman menjelaskan, demi meningkatkan nilai investasi di Belitung pihaknya juga terus melakukan promosi dan sosialisasi.
Oleh karena itu, pihaknya menggelar expo di luar daerah dengan tujuan mempromosikan peluang dan potensi berinvestasi di Belitung.
“Kita melakukan pameran keluar daerah dan pemasangan baliho untuk mempromosikan Belitung,” ungkapnya.
Selanjutnya, kata Nurman, setiap investasi yang masuk ke Belitung tetap didukung.
Kita berupaya untuk bisa lebih baik kepada para investor,” ujarnya.
Menurutnya DPMPTSPP Belitung saat ini sudah melakukan pelayanan yang ramah untuk mewujudkan Belitung sebagai kota ramah investasi.
“Sudah menjadi tugas dan fungsi dari DPMPTSPP yaitu salah satunya pemantauan dan evaluasi proses pelayanan perizinan modal, penyelenggaraan pelayanan informasi, dokumentasi serta penanganan pengaduan,” tutupnya. (Mg2)