Home / Belitong Humanities

Jumat, 9 Desember 2022 - 12:40 WIB

Sanem akan Sikat dan Tindak Tegas Oknum ASN yang Korupsi

Peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia (Harkodia) Tahun 2022 di Kabupaten Belitung, Jumat (9/12) pagi

Peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia (Harkodia) Tahun 2022 di Kabupaten Belitung, Jumat (9/12) pagi

BelitongToday, Tanjungpandan – Bupati Belitung, Sahani Saleh akan menyikat dan menindak tegas para oknum ASN maupun para pejabat yang ketahuan melakukan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor).

Hal itu disampaikan ketika menyampaikan kata sambutan dalam acara peringatan Hari Antikorupsi Sedunia (Hakordia) yang diselenggarakan oleh Inspektorat Kabupaten Belitung di Gedung Serba Guna Pemkab Belitung, Jum’at (9/12) pagi.

Baca Juga  Cegah Paham Radikal dan Terorisme, Pemkab Beltim dan Densus 88 Anti Teror Gelar Rakor

“Siapapun pelakunya, baik itu ASN maupun para pejabat daerah yang ketahuan melakukan Tipikor, saya akan langsung sikat dan tindak secara tegas,” katanya.

Menurutnya, hukuman yang sesuai bagi para koruptor adalah kurungan penjara.

“Korupsi itu adalah suatu tindakan merugikan, jadi bagi para pelaku korupsi harus mendapatkan hukuman yang seberat-beratnya, hukuman penjara,” terangnya.

Menurut bupati, tindakan korupsi sudah sangat jelas merupakan tindakan yang merugikan masyarakat karena melanggar aturan hukum, dari segi agama pun tidak dibenarkan.

Baca Juga  Jalin Silaturahmi kepada Masyarakat, Forum GenRe Belitung Timur Bagi Takjil

“Korupsi itu tindakan yang merugikan, ada banyak bentuk-bentuk korupsi itu, orang yang melakukan tipikor bisa dipastikan kinerjanya ke depan tidak akan baik, selain melanggar aturan hukum juga dalam islam tidak diperbolehkan, karena termasuk perbuatan dosa,” jelasnya.

Tayangan bisa dilihat di youtube Belitong Today. Klik Link Berikut: https://youtu.be/KpMSqOJ3qZ4

Share :

Baca Juga

Belitong Humanities

Kadiskominfo Belitung Masuki Masa Purna Tugas, Perwabel Serahkan Cinderamata

Belitong Humanities

Jangkau 12 Lokasi di Pulau Belitung, Mobil Sehat PT. Timah Layani Ribuan Masyarakat

Belitong Humanities

Mikron Nilai Kunjungan Dubes Bulgaria Sangat Positif Bagi Belitung
Bujang Dayang Belitung Timur 2023

Belitong Humanities

Hengky Fitrodinata dan Nabila Sakinah Terpilih Sebagai Bujang dan Dayang Belitung Timur 2023
Penghargaan

Belitong Humanities

Bantu Percepatan Penurunan Stunting, Pangkalan TNI AU HAS Hanandjoeddin Terima Penghargaan dari BKKBN RI

Belitong Humanities

Pengurus Perwabel Periode 2024-2028 Resmi Dikukuhkan

Belitong Humanities

Desa Gantung Dijadikan Sentra Produksi Bawang Merah
PDI Perjuangan Belitung

Belitong Humanities

Peringati HUT Ke-50, DPC PDIP Belitung Bakal Gelar Pengobatan Gratis dan Jalan Sehat