Home / Belitong Humanities

Jumat, 24 November 2023 - 18:07 WIB

Kunjungi Kejari Beltim, BPJS Ketenagakerjaan Belitung Jalin Kerjasama

Tim BPJS Ketenagakerjaan Kabupaten Belitung melakukan kunjungan ke kantor Kejaksaan Negeri Belitung Timur beberapa waktu lalu. Kunjungan ini dilaksanakan untuk menjalin kerjasama antara BPJS Ketenagakerjaan Belitung bersama Kejaksaan Negeri Belitung Timur di bidang Perdata dan Tata Usaha Negara (Datun).

Tim BPJS Ketenagakerjaan Kabupaten Belitung melakukan kunjungan ke kantor Kejaksaan Negeri Belitung Timur beberapa waktu lalu. Kunjungan ini dilaksanakan untuk menjalin kerjasama antara BPJS Ketenagakerjaan Belitung bersama Kejaksaan Negeri Belitung Timur di bidang Perdata dan Tata Usaha Negara (Datun).

BelitongToday, Manggar – Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan Belitung menjalin kerjasama dengan pihak Kejaksaan Negeri Belitung Timur. Kerjasama tersebut dilakukan di bidang Perdata dan Tata Usaha Negara (Datun).

Kepala Seksi Perdata dan Tata Usaha Negara (Kasi Datun) Kejaksaan Negeri Belitung Timur, Baniara Sinaga mengatakan kerjasama yang dijalin tersebut diharapkan dapat membawa dampak positif.

Salah satunya adalah dalam hal meningkatkan kesadaran pelaku usaha terhadap pentingnya pendaftaran BPJS tenaga kerja untuk karyawannya.

“Kemarin pihak BPJS Ketenagakerjaan Belitung mengajukan permohonan pendampingan kepada Kejaksaan Negeri Belitung Timur. Kunjungan ini dilakukan khususnya di bidang perdata dan tata usaha negara (Datun) sebagai upaya bersama dalam memperluas pemahaman mengenai manfaat BPJS tenaga kerja di kalangan pelaku usaha,” kata Baniara Sinaga, Jum’at (24/11).

Baca Juga  Peringati Hari Bhakti Adhyaksa ke-63, Kejari Beltim Gelar Donor Darah

Menurut Baniara, pendampingan ini menjadi langkah strategis untuk meningkatkan kesadaran para pelaku usaha di wilayah Belitung Timur terkait kewajiban pendaftaran BPJS tenaga kerja bagi karyawan mereka.

Apalagi, kata dia, BPJS tenaga kerja memiliki peran sentral dalam menyediakan perlindungan sosial bagi pekerja di Indonesia.

Baca Juga  Sosialisasi 'UMKM Week' Hadir di Belitung Expo 2024, Dorong Pelaku UMKM Belitung Berani Tembus Pasar Luar Negeri

“Namun, seringkali pemahaman mengenai manfaat ini belum merata di kalangan pelaku usaha, sehingga upaya pendampingan ini diharapkan dapat memberikan pencerahan,” ujar Baniara.

Baniara berharap melalui pendampingan ini, para pelaku usaha di Belitung Timur dapat lebih memahami peran strategis BPJS tenaga kerja dalam menjaga kesejahteraan pekerja dan sekaligus memastikan kepatuhan mereka terhadap peraturan yang berlaku.

“Saya berharap kepada para pelaku usaha di Belitung Timur dapat mendaftarkan karyawannya di dalam program BPJS ketenagakerjaan karena manfaatnya ini sangat besar sekali,” terangnya. (Mario)

https://youtu.be/tfaPa_n1hYk?si=7wsCR_3ol8TrzGZw

Share :

Baca Juga

Dennis Lim

Belitong Humanities

BKMT Babel Undang Koh Dennis Lim Ceramah di Masjid As-Syura Pangkallalang, Jamaah yang Hadir Membludak
Press Gathering Diskominfo Belitung

Belitong Humanities

Hadiri Jamuan Makan Malam Press Gathering Diskominfo Belitung 2023, Hendra Caya Berharap Sinergi Bersama Insan Pers Semakin Kuat

Belitong Humanities

SMPN 4 Tanjungpandan Adakan Kegiatan Profil Penguatan Pancasila, Kunjungi UMKM Abel Snack

Belitong Humanities

Asyik Bikin Konten Tugas Sekolah, Dua Pelajar Tersesat di Bukit Tebalu Belitung
Bimtek KLHK

Belitong Humanities

Tuan Rumah Bimtek Kehati KLHK RI, Yasa: Ini Kebanggaan Bagi Belitung
Pelindo Regional 2 Tanjungpandan

Belitong Humanities

Pelindo Regional 2 Tanjungpandan Serahkan Bantuan Pendidikan Bagi Siswa Berprestasi
Pleno III

Belitong Humanities

Pleno III HMI BABEL Raya, Serukan Semangat Persatuan Untuk Pemerataan Pembangunan

Belitong Humanities

Press Gathering 2024, Rombongan Jurnalis Belitung Bakal Berkunjung ke Dewan Pers dan ANTARA